5 Tips Memilih Kursi Kereta Api yang Nyaman di Pegipegi

Tips Memilih Kursi Kereta Api yang Nyaman di Pegipegi

Sumber: https://www.piknikdong.com/7-tips-memilih-tempat-duduk-yang-nyaman-di-kereta-api.html

Sekarang kamu tidak perlu lagi bingung ketika akan bepergian ke luar kota, karena tiket kereta api bisa dibeli secara online di Pegipegi. Dengan begitu, pembelian tiket bisa dilakukan dimana saja tanpa perlu pergi ke loket pembelian, maupun ke merchant penjualan tiket kereta api.

Kamu bisa dengan mudah mencari stasiun keberangkatan dan stasiun pemberhentian, sesuai keinginan melalui fitur pencarian. Tak hanya itu, tersedia beberapa pilihan metode pembayaran yang akan mempermudah transaksi. Mulai dari transfer antar bank hingga pembayaran menggunakan kartu kredit.

Cara Memilih Kursi Kereta Api di Pegipegi

Membeli tiket kereta api secara online memang lebih mudah dan praktis. Tak hanya itu saja Pegipegi juga tidak membebankan biaya transaksi, sehingga lebih hemat. Jika, sebelumnya kamu belum pernah naik kereta api, sebaiknya simak tips memilih kursi berikut ini sebelum melakukan perjalanan.

1.    Pilih Posisi Kursi Searah Laju Kereta

Apakah kamu termasuk orang yang sering pusing saat di perjalanan? Jika, iya sebaiknya pilihlah posisi kursi yang searah dengan laju kereta. Karena sebagian orang sering merasa pusing saat duduk di posisi kursi yang arahnya berlawanan dengan laju kereta.

Cara memilih kursi kereta agar tidak mundur ini sangat disarankan untuk kamu yang belum pernah bepergian dengan kereta api, maupun orang-orang yang sering mabuk perjalanan.

2.    Jangan Memilih Kursi di Dekat Bordes

Apa itu bordes pada kereta api? Yaitu bagian yang menyambungkan antara gerbong satu ke gerbong lainnya. Jika, masih banyak kursi yang kosong sebaiknya jangan memilih kursi di dekat bordes.

Karena sebagian besar toilet kereta api terletak di dekat bordes, sehingga akan banyak orang yang berlalu-lalang. Suara bising dari orang-orang tersebut mungkin akan mengganggu istirahatmu selama di perjalanan

3.    Perhatikan Posisi AC di dalam Gerbong

Tips selanjutnya pilihlah tempat duduk yang paling tepat dengan kondisi tubuh. Jika, kamu termasuk tipe orang yang mudah gerah sebaiknya pilihlah kursi yang dekat dengan AC. Namun, jika tidak suka dengan suhu udara yang terlalu dingin, kamu bisa memilih posisi kursi yang membelakangi AC.

Salah memilih posisi kursi pasti akan membuatmu merasa tidak nyaman. Apalagi jika berencana membeli tiket kereta Jakarta Jogja, tentu kamu harus memilih kursi yang paling nyaman. Karena waktu perjalanan yang akan kamu tempuh lumayan lama.

4.    Pilih Posisi Kursi di Dekat Jendela

Rasa bosan pasti akan kamu rasakan ketika menempuh perjalanan jauh. Salah satu cara agar tidak mudah bosan adalah memilih kursi kereta api di dekat jendela. Dengan memilih kursi di dekat jendela kamu bisa melihat berbagai pemandangan selama di perjalanan.

Untuk mendapatkannya, pilihlah posisi kursi kereta api di urutan A dan D.

5.    Pilih Gerbong yang Berdekatan dengan Gerbong Restorasi

Selama menempuh perjalanan jauh, perut pasti akan merasa lapar. Supaya lebih mudah mencari makanan, sebaiknya pilihlah kursi penumpang yang berdekatan dengan gerbong restorasi. Pada umumnya, gerbong restorasi berada di urutan gerbong kelima dan keenam.

Dengan begitu, tidak perlu lagi menunggu hingga petugas menawarkan makanan dan minuman.

Beberapa tips memilih kursi kereta api di atas, bisa kamu coba untuk mendapatkan pengalaman perjalanan yang nyaman dan menyenangkan. Supaya lebih mudah dan praktis, jangan lupa beli tiket kereta api di aplikasi Pegipegi.

 

Sumber:

https://cerdasbelanja.grid.id/amp/523506563/cara-pilih-tempat-duduk-kereta-api-belanja-tiket-kereta-di-pegipegi

https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20160415201708-185-124292/pegipegi-kini-jual-tiket-kereta-api-secara-online

You might like